KPU Musi Rawas Lantik Sekretaris PPK

MUSI RAWAS — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Musi Rawas,  Jumat (20/3/2020) melantik 42 orang Sekretaris Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK). Sekretaris PPK tersebut nantinya akan membantu tugas PPK di tiap-tiap kecamatan dalam pelaksanaan pilkada Kabupaten Musi Rawas 2020.

Komisoner KPU Kabupaten Musi Rawas Syarifudin Devis Sosialisasi, Pendidikan Pemilu,Partisipasi Masyarakat dan SDM menjelaskan tugas Sekretaris PPK adalah, membantu PPK yang ada di kecamatan, khususnya dalam hal kesekretariatan.

Setidaknya, menurutnya ada beberapa tanggungjawab yang dibebankan kepada Sekretaris PPK, yang tentunya erat kaitannya dengan permasalahan administrasi yang ada di PPK. “Tugasnya nanti membantu PPK dalam pelaksanaan pilkada 2020 nanti, memimpin dan mengawasi kegiatan sekretariat PPK, melaksanakan tugas yang diberikan oleh PPK,” jelas Syarifudin.

“Selain itu, Sekretariat PPK juga bisa memberikan pendapat dan saran kepada Ketua PPK, menyiapkan teknis penyelenggaraan pemilihan serta menyiapkan segala urusan tata usaha, pembiayaan, administrasi PPK,” tambahnya.

Pelantikan Sekretaris PPK ini dilakukan oleh Ketua KPU Musi Rawas Anasta Tias. Hadir dalam kegiatan ini, Asisten I Setda Musi Rawas H  Heriyanto, Kabag Ops Polres Musi Rawas Kompol Suparlan dan tamu undangan yang lainnya.(TG)