MUSI RAWAS | — Pemerintah Kabupaten Musi Rawas masih fokus membangun infrastruktur tetapi bukan hanya sekedar infrastruktur dasarnya tapi juga mengedepankan estetika untuk memperindah sekitaran simpang empat jalan pusat kecamatan.
Menurut Kepala Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya Tata Ruang dan Pengairan (PUCKTRP) kabupaten Musi Rawas H.Ristanto Wahyudi mengungkapkan bahwa realisasi rencana program membangun bundaran simpang empat jalan di kecamatan tersebut sudah mulai berjalan seperti di perempatan jalan di kecamatan stl.ulu terawas. Proses pembangunan bundaran tersebut sudah mulai dilaksanakan tahun 2019 namun belum bisa dilanjutkan karena masih menunggu proses perizinan dari pihak terkait dan tahun ini pembangunannya akan dilanjutkan.
” Ada beberapa titik jalan dalam kecamatan yang akan di bangun bundaran dan fasilitas pendukungnya, namun untuk realisasinya akan kita laksanakan secara bertahap,” katanya
Ditambahkannya, terkait pembangunan bundaran simpang empat kecamatan Stl.Ulu Terawas saat ini pihaknya tengah mempersiapkan paparan kepada pihak terkait diantaranya Dirjen Perhubungan Darat, Korlantas Polri dan beberapa pihak lainnya untuk Izin Manajemen Rekayasa Lalu Lintas (MRLL) tersebut menjadi kewenangan Dirjen Perhubungan Darat, nantinya dalam MRLL yang diterbitkan akan ada rekomendasi – rekomendasi untuk pembangunan bundaran itu dengan adalnya izin MRLL ini sebagai bagian pihak Balai Pengelolaan Jalan Nasional untuk menerbitkan izin pembangunan bundaran tersebut.
” Kendalanya sifatnya administrasi saja, karena kalau secara lisan kita sudah berbicara dan berkoordinasi baik kepada beberapa pihak tersebut, kalau izin cepat diterbitkan, Pembangunan akan segera dikerjakan,” katanya
Dijelaskan Ristanto, menurut rencana ada beberapa simpang empat jalan kecamatan yang akan di bangun bundaran, diantaranya Stl.Ulu Terawas, Kecamatan Selangit, Simpang Semambang (Tuah Negeri), Mura Lakitan dan Cecar,(Bts. ulu).
” Kalau dari perencanan kita, Insya Allah sampai 2024 pembangunan bundaran tersebut selesai dikerjakan,” urainya
Dipaparkannya setiap bundaran yang dibangun nanti disekitarnya juga akan di bangun fasilitas pendukung lainnya seperti taman, kursi tempat duduk dan beberapa fasilitas yang dibutuhkan lainnya.
Menanggapi rencana dan program pembangunan bundaran dan fasilitas pendukungnya di beberapa kecamatan, mendapat apresiasi dan suport dari H. Jas Karim Anggota DPRD Musi Rawas, yang mengatakan bahwa pada prinsipnya setiap program pembangunan yang direncanakan atau dikerjakan oleh Pemkab Musi Rawas kita dukung karena untuk pembangunan dan kebaikan masyarakat banyak.
” Prinsipnya kita mendukung program yang dijalankan oleh pemkab Musi Rawas, namun kita juga melekat hak pengawasan,” demikian tandasnya.(TG/ADV)